Yuk Cegah Plagiarism Dengan Software Turnitin!

December 14, 2017
    
     Perpustakaan UIN Jakarta mengadakan Sosialisasi online journal dan software anti plagiarism (TURNITIN) pada Kamis 12 Oktober 2017 di ruang pertemuan lantai 7 Pusat Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan dibuka oleh Kepala Perpustakaan Amrullah Hasbana, S.Ag, SS., MA. dan diikuti oleh kurang lebih 130 mahasiswa dari beberapa fakultas di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bertujuan untuk memberikan update informasi perpanjangan online journal yang dapat digunakan civitas akademika. Selain itu, terkait pencegahan plagiarism karya akademik mahasiswa menggunakan TURNITIN, software tersebut sudah bisa digunakan dosen-dosen dengan registrasi di Perpustakaan.

     Nah, apa sih TURNITIN itu? TURNITIN (turnitin.com) adalah sebuah website yang dapat digunakan oleh guru atau dosen sebagai pendidik untuk mengecek tingkat plagiasi yang terdapat di dalam karya mahasiswa. Situs ini telah digunakan perguruan tinggi di hampir seluruh dunia untuk menjaga integritas dan kejujuran para mahasiswanya. Selain itu, situs ini juga dapat dipakai untuk melakukan peer-checking terhadap pekerjaan sesama mahasiswa. Caranya adalah mahasiswa mengunggah (upload) file pekerjaannya ke dalam situs tersebut sesuai dengan nama kelas dan jenis tugasnya setelah diberi kode kelas dan password kelas yang sudah dibuat oleh guru/dosen kemudian guru atau dosen akan mengecek orisinalitas dan kualitas pekerjaan tersebut.

No comments: